DLAA Menunjuk Lowin Sebagai Partner Untuk Mempromosikan Produk Foglamp di Indonesia.

DLAA adalah salah satu perusahaan lampu kabut (Foglamp) terbesar di Tiongkok yang berada di Provinsi Guand-Dong China.

Berdiri sejak 1992 perusahaan ini telah melebarkan sayap nya hingga ke pelosok penjuru negeri. Total kurang lebih ada 90 Distributor yang tersebar di dunia. Salah satu nya adalah PT. Lowin Parama Indonesia yang berlokasi di Jakarta, Indonesia.

PT Lowin Parama Indonesia ditunjuk sebagai agen tunggal pemegang produk DLAA, Lowin dipercaya untuk memasarkan produk tersebut ke seluruh Indonesia, dengan harapan produk tersebut bisa digunakan oleh semua pengguna kendaraan mobil di Indonesia.

Produknya sendiri sebagian besar adalah lampu seperti, Foglamp, driving light, Working light, Hand light, 4×4 Road light, etc.

dlaaGedung DLAA yang berada di Provinsi Guang-Dong China.

Kualitas produk DLAA sudah tidak diragukan lagi, karena DLAA dikenal dengan produk yang baik, produk produk sudah melewati tes Quality Control, menggunakan bahan dan material yang baik DLAA juga didukung dengan finishing yang juga tak kalah baiknya.

Dari sekian banyak produk yang di jual oleh PT. Lowin Parama Indonesia. Lampu kabut DLAA adalah salah satu komoditi terlaris untuk kategori foglamp. Menariknya mulai dari segi kualitas yang jempolan dan juga di dukung dengan harga yang cukup terjangkau.

Untuk mendapatkan produk Foglamp, driving light, Working light, Hand light, 4×4 Road light, etc. Bisa melakukan pembelian melalui official store di marketplace yang ada di Indonesia. Atau bisa juga klik disini untuk melakukan pembelian atau menanyakan seputar produk.

Produk C sangat beragam mulai dari Led, tahun keluaran, jenis kendaraan, dan warna bohlam dsb. Jika masih ada kendala dalam memilih lampu kabut (Foglamp). Baca dulu artikel ini Memilih Foglamp Yang Sesuai agar tidak terdapat kesalahan dalam memilih foglamp.

JENIS FOGLAMP YANG DI TAWARKAN DLAA

Ada beberapa varian dalam memilih foglamp untuk kendaraan khusus, Lowin menjual berbagai macam merek dari terkemuka yang sudah tak asing di Indonesia seperti, Toyota, Honda, Suzuki, Mitsubishi, Daihatsu, Ford, Chevrolet dan Nissan.

Untuk mobil jenis Honda umumnya ada beberapa type mobil yang sama seperti JAZZ RS, JAZZ IDSI, JAZZ NEW, berdasarkan type itu ada tahun yang sama untuk unit foglampnya Lowiners di harapkan dapat dengan mudah menentukan tahun pembuatan mobilnya. Berdasarkan dari tahun nyatanya masih ada keliru, karena pada varian tertentu terdapat type mobil dengan Facelift dan Non-Facelift. Tidak sedikit yang terkecoh dengan adanya perbedaan ini.